Tangani Pandemi, MUI: Setop WNA dari China dan Negara Episentrum Covid-19 Ke Indonesia

- 26 Agustus 2021, 21:45 WIB
Puluhan TKA China saat tiba di Indonesia pada 7 Agustus 2021.
Puluhan TKA China saat tiba di Indonesia pada 7 Agustus 2021. /Antara Foto/Handout/

PORTAL BONTANG - Majelis Ulama Indonesia (MUI) memberikan sejumlah masukan untuk penanganan pandemi Covid-19.

Salah satu rekomendasi kepada pemerintah adalah menyetop masuknya warga negara asing (WNA) maupun tenaga kerja asing (TKA) asal China dan negara episentrum Covid-19 lainnya.

Hal itu disampaikan dalam Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) yang digelar pada Kamis, 26 Agustus 2021.

Baca Juga: Hidup Berdampingan dengan Covid-19, Satgas: Masyarakat Harus Mempersiapkan Diri

Dikutip PortalBontang.com dari berita Pikiran-Rakyat.com berjudul "MUI Minta Pemerintah Hentikan TKA China Masuk Indonesia".

Sekjen MUI Amirsyah Tambunan mengatakan, rekomendasi pertama bagi pemerintah adalah mengambil langkah hati-hati dan terukur dalam menangani pandemi Covid-19.

Selain itu, MUI juga meminta pemerintah memperhatikan dampak lain dari penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).

Penerapan PPKM rentan memunculkan masalah baru bagi masyarakat seperti dalam hal kehidupan ekonomi.

Baca Juga: Covid-19 Belum Usai, Ilmuwan Wuhan Peringatkan Ada Varian yang Lebih Ganas

Halaman:

Editor: Muhammad ZA

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x