5 Cara Atasi Mata Lelah dan Sakit Pinggang Akibat WFH Menurut dr. Zaidul Akbar

- 7 September 2021, 21:37 WIB
dr. Zaidul Akbar.
dr. Zaidul Akbar. /Tangkap Layar YouTube/dr. Zaidul Akbar Official

PORTAL BONTANG - Work from home (WFH) sudah dilakukan sebagian besar masyarakat Indonesia selama dua tahun terakhir.

WFH adalah kegiatan bekerja dari rumah yang dilakukan oleh karyawan, tanpa perlu pergi ke tempat kerja. 

Seluruh pekerjaan yang dilakukan selama WFH dilakukan secara online. Biasanya menggunakan laptop atau HP dan duduk terus menerus.

Baca Juga: Viral Pasangan Gancet di TikTok, Begini 5 Hal Terkait Gancet dari Sudut Pandang Medis

Dikutip PortalBontang.com dari berita PortalJember.com berjudul "Lakukan Cara Ini untuk Atasi Mata Lelah dan Pinggang Sakit karena WFH Menurut dr. Zaidul Akbar".

Kondisi ini tentu saja bisa membuat mata sakit radiasi sinar laptop/HP serta pinggang sakit karena duduk terlalu lama.

Untuk mengatasi hal tersebut, dr. Zaidul Akbar punya solusi yang simpel, dilansir dari video Youtube dr. Zaidul Akbar Official yang diunggah 29 Mei 2021.

Berikut ini cara mengatasi mata lelah dan sakit pinggang akibat WFH.

Baca Juga: Dapat Extra Time, Ini Aturan Baru Makan di Warteg Saat PPKM

1. Exersice (olahraga)

Karena pinggang yang sakit adalah masalah badan yang kurang bergerak, maka harus dilakukan peregangan otot-otot tubuh.

Dr. Zaidul Akbar mengatakan bahwa obatnya adalah exersice (olahraga) karena masalah ada pada badannya.

"WFH juga tidak harus mulai pagi hingga sore duduk didepan laptop. Bisa dikendalikan, misal setiap satu jam berdiri dari kursi," kata dr. Zaidul Akbar

Baca Juga: Koes Hendratmo 'Berpacu Dalam Melodi' Meninggal Dunia

"Lalu lakukan stretching sebentar, atau wudhu,"tambahnya.

2. Latihan bola mata

Dr. Zaidul Akbar juga menyarankan untuk latihan bola mata untuk mengatasi mata yang lelah akibat terlalu lama di depan layar.

Jika biasanya melihat jarak dekat (didepan layar), maka latihan bola mata bisa dengan melihat jarak yang agak jauh.

Baca Juga: KPK Ungkap Peran Suami Bupati Probolinggo dalam Kasus Dugaan Maling Uang Rakyat

"Perlu diimbangi dengan melihat kehijauan, atau tanaman-tanaman hijau. Atau melihat yang agak jauh," dr. Zaidul Akbar.

3. Makan atau minum tinggi antioksidan

Selain exercise,stretching, dan melatih pandangan mata, juga harus mengonsumsi makanan atau minuman tinggi antioksidan.

Makanan yang disarankan dr. Zaidul Akbar misalnya buah-buahan atau sayur-sayuran.

Baca Juga: Jadwal Seleksi Kompetensi PPPK Non Guru Bontang 2021 Mulai 6 Oktober, Simak Lokasi dan Syarat Pelaksanaannya

"Karena radikal bebas dari laptop atau dari HP itu sangat menguras , apalagi jika terpapar blue light (sinar biru) itu tidak bagus bagi otak," kata dr. Zaidul Akbar

Oleh karena itu, perlu makanan tinggi anti oksidan untuk menangkal radikal bebas dalam tubuh.

4. Massage (pijat) daerah mata

Cara lain untuk mengatasi mata lelah, dr. Zaidul Akbar menyarankan untuk melakukan pemijatan ringan di sekitar mata.

Baca Juga: Jadwal SKD CPNS Bontang 2021 Mulai 29 September, Simak Lokasi dan Syarat Pelaksanaannya

"Karena mata itu kan otot juga, maka bisa dengan melakukan pijatan untuk daerah mata," kata dr. Zaidul Akbar.

5. Konsumsi vitamin

Dr. Zaidul Akbar juga menyarankan untuk mengkonsumsi vitamin-vitamin yang baik untuk mata atau bisa menguatkan mata.

Demikian tips dr. Zaidul Akbar untuk mengatasi mata lelah dan pinggang yang sakit akibat WFH.*** (Gigih Wahyu Ningsih/PortalJember.com)

Editor: Muhammad ZA

Sumber: Portal Jember


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x