Zaidul Akbar Ungkap Manfaat Meminum Madu dengan Air

- 31 Agustus 2021, 22:52 WIB
Ilustrasi madu. dr. Zaidul Akbar mengungkap cara mengkonsumsi madu yang tepat.
Ilustrasi madu. dr. Zaidul Akbar mengungkap cara mengkonsumsi madu yang tepat. /Pixabay/Dagny Walter/

PORTAL BONTANG - Madu merupakan bahan alami penuh khasiat yang Allah turunkan untuk manusia. dr. Zaidul Akbar pun mengungkap cara mengkonsumsi madu yang baik.

Madu diketahui memiliki berbagai kandungan mineral dan vitamin, seperti natrium, asam amino, zat besik, zink, kalsium, vitamin A dan vitamin D.

Memiliki aroma khas dan rasa yang manis, membuat madu disukai banyak individu untuk dikonsumsi.

Baca Juga: Sabu 4 Kilogram dari Tarakan Gagal Edar di Kutai Timur

Tidak heran, madu menjadi incaran banyak orang demi mendapatkan khasiatnya untuk kesehatan.

Tidak jauh beda yang dijelaskan ustaz sekaligus praktisi kesehatan, dr. Zaidul Akbar melalui kanal youtubenya.

Ia menjelaskan, di dalam madu terkandung asam amino berlimpah yang manusia butuhkan untuk memperbaiki sel-sel yang rusak.

"Di dalam madu penuh dengan vitamin, enzim dan mineral penting yang digunakan untuk menjalankan peran organ-organ di tubuh kita secara sempurna," ujar Zaidul Akbar, dikutip PortalBontang.com dari kanal Youtube dr. Zaidul Akbar Official, pada Selasa, 31 Agustus 2021.

Baca Juga: Studi Terbaru: Orang dengan Varian Delta Dapat Tularkan Virus 2 Hari Sebelum Bergejala

Halaman:

Editor: Muhammad ZA

Sumber: Youtube Zaidul Akbar


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x