Cerita Mahasiswa Indonesia Berpuasa di Negeri Orang: Thailand

- 26 April 2022, 11:09 WIB
Berikut kisah Ahda Mutiari Hifdhi, mahasiswa asal Indonesia yang merasakan berpuasa di Thailand.
Berikut kisah Ahda Mutiari Hifdhi, mahasiswa asal Indonesia yang merasakan berpuasa di Thailand. /Humas UMM

“Untuk berbuka puasa, saya suka beli Thai tea atau mango sticky rice karena rasanya manis. Lalu untuk makan beratnya, saya suka sup daging kuah tom yum bening pakai nasi atau kalau lagi bosan saya beli pad thai atau clear noodle soup. Meskipun begitu, saya sangat rindu makanan Indonesia. Saya sampai membuat list makanan dan minuman yang akan saya makan ketika pulang, seperti kolak, nasi padang, dan bakso,” ujar mahasiswa asal Purwokerto ini.

Selain rindu makanan Indonesia, mahasiswa teknik industri UMM ini juga mengaku sangat merindukan keluarganya di Indonesia. oleh karenanya ia sering berbagi foto makanan dan minuman apa yang ia konsumsi kepada keluarga.

“Saya sering video call ketika ada waktu senggang. Keluarga juga sering menanyakan menu berbuka maupun sahur saya. Itu cukup mengobati rasa rindu yang saya rasakan selama di Thailand,” ucapnya mengakhiri. ***

Halaman:

Editor: M. Zulfikar

Sumber: UMM


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah