Allah Berdialog dengan Hamba-Nya Lewat Surat Ini, Kata Ustaz Adi Hidayat

- 11 November 2021, 14:43 WIB
Allah berdialog dengan hamba-Nya lewat surat ini, berikut penjelasan Ustaz Adi Hidayat.
Allah berdialog dengan hamba-Nya lewat surat ini, berikut penjelasan Ustaz Adi Hidayat. /Tangkapan layar Youtube.com/ Adi Hidayat Official

PORTAL BONTANG – Ustaz Adi Hidayat menjelaskan dialog antara Allah dan hambanya melalui satu surat dalam Alquran.

Hal itu terjadi dalam sholat. Ternyata ada saat-saat di mana seorang hamba sedang berdialog dengan Allah.

Artinya, ketika seseorang membaca suatu bacaan yang dimaksud, Allah langsung membalas perkataan hamba-Nya itu.

Baca Juga: Bahaya Konsumsi Air Putih Berlebihan

Bahkan ketika meminta permohonan, Allah langsung mengabulkan hajat seorang hamba ketika membaca surat ini.

Inilah yang dijelaskan oleh ulama kharismatik asal Banten, Ustaz Adi Hidayat dalam sebuah majelis ilmu.

"Dalam hadits Qudsi, kalau kita benar sholatnya saat membaca surat ini, seketika dijanjikan oleh Allah minta apa saja saat itu langsung diberikan," ucap Ustaz Adi Hidayat sebagaimana dikutip PortalBontang.com dari akun Youtube Ceramah Pendek pada Kamis, 11 November 2021.

Untuk diketahui, Hadits Qudsi adalah firman Allah secara langsung kepada Nabi Muhammad untuk disebarkan kepada semua manusia. Oleh karenanya kebenaran ini tidak perlu diragukan lagi.

Baca Juga: 8 Langkah Mudah Atasi Kulit Kusam

Halaman:

Editor: Muhammad ZA

Sumber: Youtube Ceramah Pendek


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini