Gubernur Kaltim Yakin Akhir Tahun Tak Ada Pegawai Coba Cuti Diam-Diam

- 23 Desember 2021, 09:00 WIB
Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) Isran Noor menegaskan tidak ada peningkatan perjalanan dinas ke luar kota di akhir tahun 2021.
Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) Isran Noor menegaskan tidak ada peningkatan perjalanan dinas ke luar kota di akhir tahun 2021. /ANTARA/R'Sya R

PORTAL BONTANG - Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) Isran Noor menegaskan tidak ada peningkatan perjalanan dinas ke luar kota di akhir tahun 2021.

"Semua biasa-biasa saja. Perjalanan sudah terprogram lama hanya saja tidak terlaksana karena COVID sehingga menumpuk di bulan Desember," kata Isran Noor di Pulau Maratua, Kabupaten Berau, dikutip PortalBontang.com dari Antara, Kamis, 23 Desember 2021.

Ia mengatakan Pemerintah Provinsi Kaltim tidak perlu mengambil langkah pencegahan untuk pegawai yang ingin cuti secara diam-diam.

Baca Juga: Singapura vs Indonesia 1-1, Leg Pertama Semifinal Piala AFF Berlangsung Sengit

Baca Juga: Jadwal dan Lokasi Vaksinasi Covid-19 Bontang Dosis 1 dan 2 untuk 23-24 Desember 2021

"Kita berprasangka baik saja. Apalagi pegawai TNI/Polri, termasuk karyawan perusahaan sudah diberikan pemahaman agar menghindari cuti Natal dan Tahun Baru," ucapnya.

Diakuinya berdasarkan hasil pantauan selama ini tidak ada pegawai yang mencoba melakukan cuti, semua mengikuti aturan dengan baik.

Sementara terkait kebijakan selama Natal dan Tahun Baru, ia menegaskan pemerintah daerah menggunakan pedoman yang dibuat oleh pemerintah pusat.

Baca Juga: Info Loker Bontang CV. Mitra Teknik Utama, Cek Kualifikasi, Syarat, dan Prosedur Daftarnya

Halaman:

Editor: Muhammad ZA

Sumber: Antara


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah