Hari Guru Nasional 2021, 54 Pendidik di Bontang Dapat Laptop

- 25 November 2021, 14:25 WIB
Wali Kota Basri Rase tengah membagikan laptop secara simbolis kepada para guru swasta.
Wali Kota Basri Rase tengah membagikan laptop secara simbolis kepada para guru swasta. /PPID Bontang

 

PORTAL BONTANG - Upacara peringatan Hari Guru Nasional 2021 hari ini, Kamis, 25 November 2021 membawa berkah bagi 54 pendidik.

Para guru dari sekolah swasta ini mendapatkan laptop gratis yang diserahkan langsung Wali Kota Bontang, Basri Rase.

Acara yang digelar di SDN 011 Bontang Selatan itu pun turut dihadiri Kepala Dinas Pendidikan Bontang Bambang, perwakilan Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI), dan perwakilan guru swasta serta negeri.

 Baca Juga: Oknum TNI vs Polisi di Ambon Berujung Damai, Ini Kronologi Video Perkelahian yang Viral

Baca Juga: Info Loker Bontang 5 Posisi di PT Yepeka Usaha Mandiri, Cek Kualifikasi, Syarat, dan Prosedur Daftarnya

Kata Basri Rase, laptop yang dibagikan kepada 54 guru swasta itu aan digunakan untuk keperluan sekolah.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada bapak/ibu guru semuanya. Karena tanpa jasa dari guru, kami tidak bisa menjadi hebat, beradab, dan maju seperti saat ini,” ucap Basri, dikutip PortalBontang.com dari situs PPID Bontang.

Ia juga mengimbau para guru mengajarkan tata krama kepada generasi saat ini, agar patuh kepada orang tua dan guru.

Baca Juga: 5 Tips Aman Puasa Bagi Penderita Hipertensi

Halaman:

Editor: Muhammad ZA

Sumber: PPID Kota Bontang


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x