TV Analog Resmi Dimatikan, Daftar 27 Channel Siaran Digital di Bontang, Samarinda, dan Kukar

- 30 April 2022, 05:45 WIB
Bontang, Samarinda, dan Kukar masuk dalam tahapan pertama mematikan tv analog atau ASO. Beberapa channel siaran digital pun dilaporkan sudah bisa dinikmati.
Bontang, Samarinda, dan Kukar masuk dalam tahapan pertama mematikan tv analog atau ASO. Beberapa channel siaran digital pun dilaporkan sudah bisa dinikmati. /Unplash.com

PORTAL BONTANG - Pemerintah resmi memulai tahapan mematikan tv analog atau analog switch off (ASO) dan bermigrasi ke siaran digital, Sabtu 30 April 2022.

Lebih dari 150 kota di 34 provinsi di Indonesia akan memulai tahapan pertama mematikan tv analog dan bermigrasi ke siaran digital.

Bontang, Samarinda, dan Kukar masuk dalam tahapan pertama mematikan tv analog atau ASO. Beberapa channel siaran digital pun dilaporkan sudah bisa dinikmati.

Baca Juga: Lombok Diguncang Gempa 4,8 Magnitudo, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami

Untuk bisa menikmati siaran tv digital, Anda memerlukan perangkat yang dinamakan set top box (STB). Perangkat ini bisa didapatkan di toko elektronik atau televisi terdekat.

Namun jika televisi Anda sudah model terbaru, biasanya sudah mendukung sistem tv digital DVB-T2. Anda bisa memastikannya di buku panduan pengguna dan melihat spesifikasinya.

Melalui STB atau televisi digital tersebut, Anda tinggal menghubungkannya langsung ke antena biasa, dan kemudian menghubungkan STB ke perangkat televisi Anda.

Lakukan pencarian channel, dan sebanyak 27 channel siaran digital di Bontang, Samarinda, dan Kukar dapat langsung Anda nikmati.

Baca Juga: Soal Transisi dari Pandemi ke Endemi, Jokowi: Harus Hati-Hati

Halaman:

Editor: M. Zulfikar

Sumber: Instagram @tvdigitalkaltim


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x