Proyek Kereta Api Pertama di Kalimantan Batal Dibangun, Investor Rusia Mundur, Imbas Perang?

- 6 Maret 2022, 08:00 WIB
Ilustrasi kereta api. Proyek kereta api pertama di Kalimantan, Kereta Api Borneo dipastikan gagal dibangun.
Ilustrasi kereta api. Proyek kereta api pertama di Kalimantan, Kereta Api Borneo dipastikan gagal dibangun. /unplash.com

PORTAL BONTANG - Proyek kereta api pertama di Kalimantan, Kereta Api Borneo dipastikan gagal dibangun.

Proyek pembangunan rel Kereta Api Borneo itu sebelumnya akan dibangun oleh investor asal Rusia, Russian Railways.

Nilai kontrak pembangunan rel Kereta Api Borneo itu pun terbilang fantastis, mencapai Rp53,3 triliun.

Baca Juga: Jadwal Acara RCTI Hari Ini 6 Maret 2022, MasterChef Indonesia S9 Masuki 10 Besar

Dikutip PortalBontang.com dari berita Pikiran-Rakyat.com berjudul "Rusia Undur Diri, Proyek Pembangunan Jalur Kereta Api Borneo Senilai Rp53,3 Triliun Dipastikan Gagal".

Invasi Rusia terhadap Ukraina menjadi faktor utama gagalnya proyek pembangunan jalur atau rel Kereta Api Borneo sepanjang 203 kilometer tersebut.

Sebelum dibatalkan, rencananya pembangunan jalur kereta ini akan melintasi Kabupaten Penajam Paser Utara, Kabupaten Kutai Barat, dan kota Balikpapan.

Proyek yang memiliki nilai fantastis ini terpaksa harus batal lantaran mitra Indonesia sekaligus pemilik modal utama dalam proyek, Russian Railways resmi mengundurkan diri.

Baca Juga: Kronologi Kebakaran Kilang Minyak Balikpapan, Api Berkobar Sampai 3 Kali

Halaman:

Editor: Muhammad ZA

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x