Ada 163 Tambang Batu Bara Ilegal di Kaltim, Akademisi Unmul Minta Aparat Bertindak

- 12 Desember 2021, 14:00 WIB
Tambang batu bara di Kecamatan Sepaku, yang sempat dihentikan operasionalnya oleh Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara karena tidak memilik izin.
Tambang batu bara di Kecamatan Sepaku, yang sempat dihentikan operasionalnya oleh Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara karena tidak memilik izin. /Antaranews/Bagus Purwa

PORTAL BONTANG - Jumlah tambang batu bara ilegal di Kaltim begitu besar. Akademisi Universitas Mulawarman (Unmul) mencatat, jumlahnya mencapai 163 tambang.

Akademisi Fakultas Hukum Unmu) Samarinda, Harris Retno meminta aparat berwenang menindak tegas tambang batu bara ilegal yang beroperasi di Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim).

"Dari 163 tambang ilegal ini, 20 tambang di antaranya beroperasi di Kota Samarinda," ujar Retno saat diskusi semi virtual yang digagas Fakultas Hukum Unmul Samarinda, dikutip PortalBontang.com dari Antara, Minggu, 12 Desember 2021.

Baca Juga: Rhoma Irama Ulang Tahun Ke-75, Ini Profil Raja Dangdut Tanah Air

Bahkan, katanya, laboratorium lapangan milik Unmul berupa Kebun Percobaan Teluk Dalam Fakultas Pertanian seluas 167.400 m2 di Desa Karang Tunggal, Kecamatan Tenggarong Seberang, Kabupaten Kutai Kartanegara, tidak luput dari aktivitas tambang ilegal yang kini sudah dilaporkan ke polisi.

Menurutnya, semua aktivitas tambang ilegal harus ditindak karena berdasarkan UU Nomor 3/2020 tentang Perubahan atas UU Nomor 4/2009 tentang Pertambangan Mineral dan Batu Bara, hal ini jelas perbuatan melawan hukum, bahkan pelakunya diancam pidana lima tahun kurungan dan denda Rp100 miliar.

Kemudian Pasal 35 ayat 1 dalam UU Nomor 3/2020 disebutkan usaha pertambangan dilaksanakan berdasarkan perizinan berusaha dari pemerintah pusat.

Ini berarti, lanjut dia dalam diskusi yang dihadiri Wali Kota Samarinda Andi Harun tersebut, tambang yang tidak memiliki izin adalah ilegal sehingga aparat memiliki kewenangan untuk menindak.

Baca Juga: Cara Menyembunyikan Bar Navigasi di Android Tanpa Root

Halaman:

Editor: Muhammad ZA

Sumber: Antara


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini