Adidas Sebut Wayang Kulit Warisan Budaya Malaysia, Netizen Indonesia Mengamuk

- 16 November 2021, 15:00 WIB
Adidas Sebut Wayang Kulit dari Malaysia, Netizen Indonesia Mengamuk.
Adidas Sebut Wayang Kulit dari Malaysia, Netizen Indonesia Mengamuk. /tangkap layar Instagram @adidassg

PORTAL BONTANG - Adidas Singapura jadi bulan-bulanan netizen Indonesia. Sebab, dalam unggahan Instagramnya @adidassg, disebut wayang kulit adalah warisan budaya Malaysia.

“Desainnya berbicara tentang penghormatan kepada wayang kulit, bagian penting dari identitas dan budaya Malaysia,” dikutip dari caption Instagram @adidassg, Senin, 15 November 2021.

Diketahui sebelumnya, Adidas mengeluarkan desain sepatu dengan motif wayang kulit. Kolaborasi dengan desainer Malaysia, Jaemy Choong.

Baca Juga: Info Loker Guru SMK Putra Bangsa Bontang, Cek Kualifikasi, Syarat, dan Prosedur Daftarnya

Dikutip PortalBontang.com dari berita Zona Banten (Pikiran Rakyat Media Network) berjudul "Adidas Sebut Wayang Kulit Sebagai Warisan Budaya Malaysia, Netizen Indonesia : Sudah Tidak Respek Lagi!"

Desain terbaru sepatu Adidas ini sebenarnya telah rilis di tanggal 11 November 2021 lalu.

Motifnya merupakan gabungan dari wayang kulit dan sentuhan pewarnaan yang modern khas anak muda zaman sekarang.

Karena permasalahan ini, netizen Indonesia berbondong-bondong menyerbu akun Instagram Adidas Singapura, dan memberikan komentar negatif.

Baca Juga: Info Loker Rigger PT Kaltim Nusa Etika, Cek Kualifikasi, Syarat, dan Prosedur Daftarnya

Banyak juga yang meminta Adidas untuk mengklarifikasi perihal tersebut.

“Wah, wah... terjadi lagi,” kata akun Instagram @novitans95.

“Apakah kau bercanda?” sahut akun Instagram @lkldz.

Baca Juga: 20 Link Twibbon Milad Ke-109 Muhammadiyah, Cocok Jadi PP dan di Medsos

“Wayang kulit adalah budaya Indonesia!!” ujar akun Instagram @olyviamarseli.

“Sudah tidak respek lagi dengan Adidas!” tambah akun @nmhyni.

Tagar #SAVEWAYANGKULITINDONESIA pun ramai digaungkan oleh netizen Indonesia di akun Instagram Adidas Singapura.

Ada juga netizen Indonesia yang berkomentar agar sang desainer terlebih dahulu mencari tahu, belajar, dan memahami budaya dari negara lain sebelum membuat karya.

Baca Juga: Info Loker Bontang PT Kaltim Nusa Etika, Cek Kualifikasi, Syarat, dan Prosedur Daftarnya

Dari segi desain, sepatu terbaru Adidas itu memang menggambarkan salah satu jenis wayang kulit, yaitu Kelantan.

Namun, ada juga netizen Indonesia yang menyadari bahwa yang ditampilkan di awal iklan ternyata adalah wayang kulit jenis Purwa.

Dikutip dari Asia Society, wayang kulit berasal dari Indonesia. Di tahun 2003, UNESCO juga menetapkan wayang kulit sebagai Masterpiece of Oral and Intangible Heritage of Humanity (karya warisan kemanusiaan lisan dan nonbendawi).

Baca Juga: Pekan Kedua Pemutaran, Eternals Masih Puncaki Box Office Amerika

Senada dengan Asia Society, situs Britannica, Museum of International Folk Art pun menyatakan hal yang sama bahwa wayang kulit merupakan asli dari Jawa, Indonesia.

Akibat dari serbuan komentar netizen Indonesia, saat ini akun Instagram @adidassg sudah mengganti caption di postingannya tersebut.

“Berasal dari Indonesia, wayang kulit telah menginspirasi bagian lain dari negara di Asia Tenggara,” tulis Adidas pada postingannya.*** (Nindya Farhah Azzahrah/Zona Banten)

Editor: Muhammad ZA

Sumber: Zona Banten


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah