Colin Powell, Mantan Menlu AS Kulit Hitam Pertama Wafat akibat Covid-19

- 19 Oktober 2021, 10:07 WIB
Eks Menlu AS Colin Powel meninggal dunia
Eks Menlu AS Colin Powel meninggal dunia /dok. Reuters/

PORTAL BONTANG - Colin Powell, mantan Menteri Luar Negeri Amerika Serikat (Menlu AS) meninggal dunia pada Senin, 18 Oktober 2021.

Ia diketahui wafat akibat komplikasi Covid-19. Colin menjadi Menlu di masa Presiden George W. Bush pada 2001-2005.

Colin meninggal di usia 84 tahun di Washington DC, Amerika Serikat.

Baca Juga: Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia vs Tajikistan, Tanpa Siaran Langsung di TV dan Streaming

"Kami telah kehilangan suami, ayah, kakek, dan orang Amerika yang luar biasa dan penyayang," kata keluarganya, dikutip PortalBontang.com dari berita Pikiran Rakyat.com berjudul "Mantan Menlu AS Colin Powel Meninggal Dunia karena Komplikasi Covid-19", Selasa, 19 Oktober 2021.

Colin Powell adalah salah satu tokoh kulit hitam paling terkemuka di Amerika Serikat selama beberapa dekade.

Keluarga Powell mengatakan dia meninggal pada Senin pagi karena Covid-19, meski telah divaksinasi dan berterima kasih kepada staf medis di Pusat Medis Nasional Walter Reed dekat Washington.

Namun, kematian Colin Powel tidak dibahas secara rinci seperti kapan jatuh sakit dan kapan mulai dirawat di rumah sakit.

Baca Juga: Cek Fakta: Ranking Sayuran Anti Kanker dari IPB, Ini Faktanya

Halaman:

Editor: Muhammad ZA

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x