Sertifikat Vaksinasi Indonesia Juga Diakui di Serbia

- 11 Oktober 2021, 11:03 WIB
Sertifikat vaksinasi dari Indonesia kini telah diakui oleh Serbia. Begitupun sebaliknya.
Sertifikat vaksinasi dari Indonesia kini telah diakui oleh Serbia. Begitupun sebaliknya. /covid19.go.id

PORTAL BONTANG - Tak perlu risau jika ingin berkunjung ke Serbia. Sebab, Indonesia dan Serbia kini saling mengakui sertifikat vaksin yang dikeluarkan oleh masing-masing otoritas.

Pengakuan ini tertuang dalam kesepakatan saat pertemuan bilateral antara Menteri Luar Negeri (Menlu) RI Retno Marsudi, dan Menlu Serbia Nikola Selaković di Beograd, Serbia, Minggu, 10 Oktober 2021.

"Kesepakatan pengakuan sertifikat vaksinasi ini sekaligus upaya konkret kedua negara untuk menolak diskriminasi vaksin," tulis keterangan dari Kemenlu RI, dikutip PortalBontang.com dari Antara, Senin, 11 Oktober 2021.

Baca Juga: Zaidul Akbar: Mengobati Penyakit dengan Cinta Ilahi

Baca Juga: Foto dan Video Instagram yang Terhapus Bisa Kembali, Begini Triknya

Selain kerja sama pengakuan sertifikat vaksin, kedua negara juga membahas beberapa hal. Seperti upaya percepatan pemulihan ekonomi akibat pandemi Covid-19, dengan peningkatan kerja sama ekonomi baik investasi masuk dan keluar.

Indonesia juga membahas inisiatif untuk menominasikan arsip Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) I Gerakan Non Blok (GNB) pada program Memory of The World (MOW) Unesco.

"Arsip ini dianggap memiliki arti penting, terutama dalam peran dan kontribusi GNB mendorong upaya perdamaian dan keamanan dunia, serta mendorong kerja sama internasional," katanya.

Baca Juga: Info Pelatihan LPK Aptekkom Bontang, Cek Kualifikasi, Syarat, dan Prosedur Daftarnya

Halaman:

Editor: Muhammad ZA

Sumber: Antara


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x