Kemenkes: Vaksin Booster Covid-19 bagi Masyarakat Umum Masih Perlu untuk Dikaji Lebih Lanjut

9 September 2021, 11:51 WIB

Vaksin booster atau vaksin dosis ketiga Covid-19 hingga saat ini masih fokus dilakukan bagi para tenaga kesehatan. . Namun, Kementerian Kesehatan (Kemenkes) menyampaikan pemberian vaksin Covid-19 booster untuk masyarakat umum masih perlu kajian lanjutan. Sebab prioritas saat ini, vaksin booster baru diberikan kepada tenaga kesehatan. . "(Vaksin booster) untuk masyarakat non kesehatan masih perlu dikaji lebih lanjut, diperlukan perencanaan sendiri. Tentunya kita menotifikasi penurunan kasus setelah enam bulan," kata Juru Bicara Vaksinasi dari Kemenkes, Siti Nadia Tarmizi, Rabu, 8 September 2021. . Selain itu Nadia menjelaskan, diperlukan data lebih lengkap untuk menentukan apakah dalam penanganan Covid-19 diperlukan pemberian vaksinasi tambahan pada masyarakat umum. . Nurul Khadijah/PRMN Vid. Editor: Gesang/PRMN

Video Lainnya

x