Tim Hoki Putri Kaltim vs Papua, Tuan Rumah PON Takluk 3-0

- 6 Oktober 2021, 21:36 WIB
Pemain tim Hoki Kalimantan Timur bersorak usai mencetak gol ke gawang Papua saat pertandingan hoki lapangan PON XX Papua di Stadion Hockey Outdoor Doyo Baru, Kabupaten Jayapura, Papua, Rabu, 6 Oktober 2021.
Pemain tim Hoki Kalimantan Timur bersorak usai mencetak gol ke gawang Papua saat pertandingan hoki lapangan PON XX Papua di Stadion Hockey Outdoor Doyo Baru, Kabupaten Jayapura, Papua, Rabu, 6 Oktober 2021. /PB PON XX Papua

PORTAL BONTANG - Babak penyisihan cabang olahraga Hoki putri di Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021 mempertemukan Kaltim vs Papua.

Melawan tuan rumah PON, tim Kaltim justru sukses menaklukkan Papua dengan skor 3-0, dalam penyisihan hoki putri yang berlangsung di Lapangan Hockey Outdoor, Doyo Baru, Kabupaten Jayapura, Rabu, 6 Oktober 2021.

Menghadapi Papua, Kaltim lebih bermain hati-hati sejak awal. Hingga kuarter 2, kedua tim belum dapat menghasilkan gol.

Baca Juga: Duduk Perkara Tumbangnya Facebook, WhatsApp, dan Instagram

Namun pada kuarter 3, Kaltim membuka gol pertama lewat Tyra Cylviana di menit 37 yang tidak dikawal dengan ketat, demikian dilaporkan Antara dikutip PortalBontang.com.

Kaltim terus menambah skor lewat Mamuaya Febe di awal kuarter 3 menjadi 0-2 sebelum turun minum, disusul Widayanan Saruli di menit 58 pada kuarter 4.

Dengan hasil positif itu, tim hoki putri Kaltim langsung memimpin dengan 9 poin, disusul Papua yang berada di urutan kedua dengan 6 poin.

Pelatih Tim Kaltim, Muhammad Idar mengatakan, dari awal tim yang diperhitungkan adalah Jawa Barat dan Papua.

Baca Juga: Gawat, Beberapa Objek Vital Nasional Disebut di Daerah Rawan Tsunami

Halaman:

Editor: Muhammad ZA

Sumber: PON XX 2021 Papua


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x